Off Koffee Kaya, Tempat Ngopi dan Sketching yang Homey
Updated: Aug 30, 2019

Sudah lama ga ngopi di coffee shop yang bukan di mall, akhirnya beberapa hari lalu saya berkesempatan mampir di coffee shop yang satu ini: OFF KOFFEE KAYA.
Coffee Shop untuk Segala Aktivitas

Di OFF Koffee Kaya kemarin saya mengikuti sebuah acara diskusi bersama para blogger lainnya. Asik juga ya, ternyata coffee shop ga cuma asik buat 'menyendiri', tetapi juga buat acara komunitas seperti ini.
Nah, sebelum acara dimulai, saya order satu gelas dulu. Sambil nunggu yang lain datang dan sambil sketching tentunya..

Saya memilih duduk di pinggir tapi ga terlalu pojok, supaya dapat view yang bagus untuk sketching. Meskipun agak ramai dan banyak lalu lalang, vibe-nya nyaman sekali dan kita bisa menggambar tanpa merasa terganggu.
Interior Sketching di Off Koffee Kaya
Yang suka urban sketching tapi malu dilihatin banyak orang, coffee shop memang pilihan tepat buat kalian untuk sketching on location. Banyak yang bisa dilihat dan digambar. Interiornya unik dengan perlengkapan khas coffee shop membuat sketching disini semakin menarik.

Buat yang nongkrong bareng temen non-sketchers, disini nyaman banget dan bisa jadi tempat yang asik untuk nulis, ngerjain kerjaan, atau sekedar chit-chat sambil scrolling instagram :D

Lokasi dan Jam Buka
Udah panjang lebar ngomongin Off Koffee Kaya, dimana sih lokasinya?
Bisa cek langsung klik di Google Maps ini yaa.. Alamat lengkapnya:
OFF KOFFEE KAYA
Jl. Bendungan Jatiluhur No. 59, RT.02/RW.03
Bendungan Hilir, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat
Jam Operasional:
Senin - Minggu
Jam 08.00-23.00
Terima kasih telah membaca. Sampai jumpa!
Soraya A.